RETAIL KNOWLEDGE - INDONESIA CONVENIENCE STORE (STUDY KASUS)

INDONESIA CONVENIENCE STORE

Masyarakat Jakarta, Jogjakarta, Bandung dan Denpasar mungkin sudah sangat familiar dengan kehadiran retail format convenience store ini. Atau masih ada beberapa masyarakat yang menganggap sama antara retail format CVS dengan Minimarket yang bertaburan di kempat kota tersebut misal indomaret & alfamart.
Jika kita amati beberapa pemain CVS di Indonesia, ada beberapa yang masih konsisten dengan konsep CVS tetapi ada beberapa yang sedikit menyimpang dari format CVS. Menyimpang disini sangat relatif tergantung dari sudut pandang kepentinggan, expansi bisnis, product assortment dll. Disini yang saya maksud menyimpang adalah dari sudut pandang saya. Sehingga bisa di jadikan sebuah diskusi, bukan sejenis kritik.

Jika kita melihat kiblat CVS International dan rata2 pemain CVS Indonesia adalah master franchise dari CVS International player, maka dapat kita klasifikasikan beberapa jenis CVS menurut Lokasi & Product Assortmentnya.

PREMIUM CONVENIENCE STORE

  • Premium = mewah, artinya CVS format premium mempunyai store design yang lebih bagus di banding store cvs lainnya. 
  • Store design mulai dari lampu yang kualitas bagus Warm (kekuning2an), interior bisa menggunakan kayu baik racking maupun Cashier desk, supaya berkesan mewah dominant warna coklat ke emasan (brown color)
  • Space lokasi yang relatif luas : More than 150 M2 sehingga memberikan kenyamanan bagi pengunjung 
  • Store Location biasanya berlokasi di Gedung2 yang mempunyai banyak fungsi misal Mall sekaligus apartment. ( Multi - purpose building)
  • High Quality product assortment, kalau pita melihat dari sisi product yang ditawarkan. Bisa saga CVS premium format ini menjual product2 organic??
CAFE TYPE - CONVENIENCE STORE

  • Type kafe = lebih banyak menjual ready to eat & drink
  • Product assortment di dominasi oleo : Cofee, fruit juice, bakery, dan jenis ready to eat & drink lainnya
  • Cafe type juga biasanya mempunyai service tambahan yaitu : Internet service, ticketing, Digital photo print, sitting area tentunya all --> karen a rata2 konsumen cutup lama berada di lokasi ini.
  • Cafe type location biasanya mempunyai area parkir yang memadai dan berlokasi di kawasan yang populasi anak mudanya relatif banyak ( where young people is populated).  Jenis ini paling tepat berlokasi mendekat kampus2 atau sekolah. Tentunya kampus dan sekolah untuk mid-up class. Type ini juga membutuhkan space yang lebih dari 100 M2 dengan area parkir yang memadai. Rata2 konsumen adalah mahasiswa yang 90% naik sepeda motor ( indonesia)
COMPACT CONVENIENCE STORE

  • Compact = Ringkas
  • Product assortmentnya juga sedikit berbeda, lebih focus kepada beberapa kebutuhan mendadak seperti traveling needs, soft drink, cigarette, candies, dan lain2
  • No need sitting area ( jenis ini tidak membutuhkan sitting area)
  • Tidak membutuhkan area parkir yang luas walau tentunya tetap harus ada, karena rata2 time of  buy sangat singkat.
  • Lokasi biasanya berada di area yang cukup mahal spacenya dan lebih cocok di business district atau office building
MOBILE CONVENIENCE STORE

  • Mobile = Pindah-Pindah
  • Di indonesia kita kenal dengan MOKO = Mobil Toko
  • Untuk type ini relatif belum banyak yang bergerak padahal sangat potensian untuk tujuan2 tertentu.
  • Mobile CVS di Indonesia akan sangat sulit perijinannya karena tidak berdomisili secara permanet disuatu tempat. Tetapi Mobile CVS ini bisa di fungsikan untuk tujuan lain yang akan sangat mendukung bisnis CVS di Indonesia
  • Fungsi CVS bisa di optimalkan untuk :
    • Bisa di pergunakan untuk partisipasi acara2 seremonial dengan pemerintahan atau CSR lainnya. Brand Imagenya luar biasa
    • Bisa di pergunakan untuk berpartisifasi dalam festival2 tertentu, misal festival budaya, konser music, seasonal lebaran dll.
    • Bahkan bisa dijadikan media experiental buat anak2 sekolah misal TK, SD dll
    • Bahkan bisa di pakai pada saat EXPO2 Franchise, EXPO Tenaga kerja dll.

Mari kita telaah CVS yang ada di Indonesia mulai yang paling awal masuk ke Indonesia :

Cirkle K

  • Brand satu ini sebenarnya sudah mendominasi sekian tahun format bisnis CVS di indonesia. Mungkin Di kota denpasar, jogjakarta, bandung rata2 anak mudanya pernah dan tahu akan CVS satu ini. Tapi dua tahun belakangan ini gaungnya semakin ketinggalan di banding pendatang baru format CVS lainnya. Beberapa lokasi Cirkle K bisa kita amati menyusur perumahan2 klas atas tetapi dengan product assortment dan Service yang hampir sama dengan outlet lainnya. Bukankah karakter konsumennya berbeda antara kampus dengan perumahan?? - menurut saya sedikit menyimpang.
  • Pemilihan lokasi CVS ini beberapa ada yang menurut saya sedikit membingungkan, dengan format, service dan product assortment yang sama menggarap market yang jauh berbeda, rest area, campus, perumahan dll. --> jika lokasi perumahan bertemu dengan minimarket grocery model Alfamart dan Indomaret, menurut saya tidak akan bisa bersaing dgn kedua pemain specialis grocery ini.
  • Coba tinjau beberapa lokasi cirkle K yang anda temui dan bandingkan sebagai sebuah kasus menarik.
  • Cirke K - BALI sampai saat ini masih menjadi trend sitting ( not trend setter) anak-anak muda bali. Kita lihat jika Seven Eleven dan lowson sudah eksis di Bali, bagaimana pertarungannya.
Minimart ( BALI)

  • CVS Lokal bali ini, cukup tangguh untuk bermain di kota denpasa dengan pesaing terdekat yaitu Cirkle K - Bali
  • Design dan color yang menarik, mendekati color Seven Eleven
  • Pemilihan lokasi yang masih relatif tepat, hanya saja head on dengan cirkle K cukup banyak. Jika tidak segera mencari differentiation dgn pesaing, mungkin akan terhambat perkembangannya
Star Mart (HERO Group)

  • Di Bali, star mart ada beberapa outlet dan Jakarta - tetapi tidak di garap dengan serius dalam group Hero ini. Brand ini masih ada, tetapi menunggu bangkit atau menunggu hilang.
Seven Eleven - Jakarta

  • Pendatang baru yang bagaikan gadis cantik yang sangat memikat dalam bisnis retail format CVS ini
  • Dengan keunggulan konsep dan lokasi (Ex Fuji Film) memudahkan pergerakan CVS ini lebih kencang. 
  • Rata2 konsumen adalah anak2 muda dan beberapa lokasi terlihat para profesional ( pekerja kantoran) dgn marketnya. 
  • CVS ini selalu terlihat ramai dengan pengunjung ---> kita bisa lakukan analisa, berapa lama moving time dari masing-masing konsumen mulai buy in store and out from store. Hal ini juga bisa menjadi masalah seperti Cirkle K bali, karena penuh anak-anak muda nongkrong + smoking hanya beli 1 cup minuman bisa lebih dari 1 jam berada di toko? --> bagaimana basket sizenya? apakah sesuai dengan tujuan bisnisnya --> tentunya internal perusahaan sdh mempertimbangkan hal tsb. 
  • Karena sedang menjadi trend dikalangan anak-anak muda jakarta, kesalahan dalam pemilihan lokasi dan product di beberapa outlet jadi tertutupi. Coba amati product assortment di beberapa lokasi CVS 711 ini ... mungkin banyak yang tidak bergerak.
Lawson

  • CVS dengan dominasi warna biru langit ini juga pendatang baru dengan mengandeng Midi Indonesia. Dengan melakukan konversi atas beberapa lokasi alfamart ( Midi adalah Alfamart Gorup) maka pertumbuhan CVS ini relatif cepat. Pemilihan lokasi konversi dari store alfamart yang di nilai sesuai dengan market yang akan dibidik oleh CVS ini. 
  • Dengan mengkonversi store alfamart eksisting bisa benar tetapi bisa salah juga secara bisnis fortfolio group.
AM-PM ( after morning - fast morning)

  • CVS yang sempat berjaya sebentar kemudian hilang
Point Indomaret

  • CVS yang lahir di dibawah group Indomaret ini, bermain setengah hati. Tidak ada perbedaan significant dgn bisnis indomaret yang sudah ada. hanya ekspose pada logo dan beberapa bagian di sana sini. Coba amati point Indomaret di Bandung dan Stasiun Gambir. 
CVS lokal yang lahir dari rahim retailer yang bergerak di format minimarket atau supermarket, masih tidak bisa melepaskan paradigma bisnis sebelumnya. Sehingga masih berpikir, mungkin beberapa bagian dalam bisnis format sebelumnya cocok untuk pengembangan CVS yang di programkan. Keluarkan bisnis CVS dari campur tangan model sebelumnya, explor dan lupakan format bisnis minimarket dari bisnis model CVS ini.

Teman-teman bisa lakukan pengamatan penyimpangan dan ketepatan dari bisnis CVS yang ada di indonesia dan bisa melakukan pengelompokan dan kombinasi berdasarkan :

  • Type nya ( premium, cafe, compact, mobile)
  • Product assortmentnya bagaimana?
  • Pemilihan lokasinya tepat atau tidak?

Saya berharap kita bisa belajar banyak dan saya berharap CVS Lokal bisa bangkit untuk bersaing dengan CVS pendatang dari luar.

APAKAH INDIVIDU YANG BUKAN PENGUSAHA BESAR BISA MEMBUAT CVS INDEPENDENT DAN MAMPU BERSAING DENGAN CVS INTERNATIONAL ---> BISA!!! Mainlah ke BALI, CVS lokal sanggup bersaing dan menang dgn catatan selalu berubah sesuai perubahahan :

  • Life style konsumen
  • Teknologi
  • Culture


Salam

0 komentar:

Posting Komentar

Viewer

Diberdayakan oleh Blogger.